Tepekong Jambul  Hemiprocne longipennis (Rafinesque, 1802) Grey-rumed Tree-swift

Nama Lokal : Titidu

Ciri Umum : Panjang tubuh 19-21 cm. Sayapnya panjang. ekor panjang bercabang, tenggorokan dan dada abu-abu pucat, tunggir sebagian besar abu-abu pucat, ,antel biru mengkilap, berjambul pendek serta sayap berpalang dengan ekor pada saat bertengger.

Penyebaran Lokal : Utara TN Lore Lindu, Palolo, D. Lindu, Napu dan Besoa (wallacii).

Status dan Habitat : Cukup umum ditemukan di TN Lore Lindu. sering mengunjungi hutan yang ditebang, tepi hutan, kawasan yang pohonnya jarang, habitat yang rusak dengan pohon-pohon mati, lahan buidaya yang berpohon dan hutan mangrove. dijumpai dari permukaan laut sampai ketinggian 1400m.

BurungKonservasi

Komentar Anda...